"Jodhaa Akbar", karya sutradara Ashutosh Gowariker, merupakan film epik yang terinspirasi oleh kisah nyata (70% adalah fiksi). Film ini bercerita tentang Ratu Jodhabai (Aishwarya Rai Bachchan) dan Raja Akbar (Hrithik Roshan) pada zaman Kerajaan Mughal. Raja Akbar Agung merupakan seorang muslim yang menikahi putri Rajput, yang memeluk agama hindu, nan jelita bernama Jodhabai. Pada zaman dulu, kekuasaan Mughal meliputi Afghanistan sampai Teluk Bengal dan terbentang dari Pegunungan Himalaya hingga sungai Narmada. Dengan penuh diplomasi, intimidasi, dan peperangan Raja Akbar mencoba mengukuhkan eksistensinya di daerah India. Salah satu langkah pentingnya adalah dengan bersekutu dengan suku Rajput. Latar belakang politik inilah yang mendasari pernikahan Raja Akbar dengan Putri Jodha. Film ini dirilis pada 15 Februari 2008 dan kebetulan saya menontonnya di Indosiar awal Juli ini (Giliran film India aja, cepat ya?hmm..)
Film ini menuai banyak kontroversi yang berujung pada pelarangan sejumlah bioskop diRajasthan untuk menayangkan film tersebut. Di lepas segala macam kontroversi, pembohongan publik, dan lain sebagainya, film ini menurut saya sangat layak untuk ditonton.
Saya memang bukan penggemar Bollywood, tetapi bisa dibilang sesudah film "Slumdog Millionaire" keluar, perhatian saya sedikit teralihkan oleh tayangan-tayangan Bollywood di TV. Jujur, ini film India pertama yang saya tonton lamaaaa sesudah "Kuch Kuch Hota Hai", "Kabi Kushi Kabhi Gham", dan "Dil Hai Tumhara" (yang berlatar cinta semua memang). Hehehe. "Asoka" (yang kalau nggak salah berlatar pada kisah zaman Mahabarata) sempat lihat juga tetapi nggak semua :)(
2 komentar:
bah ngapain ngurusin sinetron yang berseason2 ini hahah ada pilem indianya juga lagi :D
untuk memperkaya presepsi hehehe. maaf ya, ini sebenarnya belum jadi tapi terlanjur terpasang. nanti gw betulin
Posting Komentar